Arsip Piksi-L

Tanggal Sebelumnya Tanggal Berikutnya Ulir Sebelumnya Ulir Berikutnya

Indeks - Tanggal   Indeks - Ulir Diskusi

[PIKSI-L] Belajar dari Kupu-kupu

From Teni Tresnawati <teni @ somewhere.in.the.world>
Date Sat, 25 Dec 1999 22:34:20 +0000 (GMT)
Cc 91-l @ somewhere.in.the.world
List-archive <http://www.egroups.com/group/piksi-l/>
List-help <http://www.egroups.com/group/piksi-l/info.html>, <mailto:piksi-l-help@egroups.com>


Ini ada cerita kecil yang bagus sekali, saya forwardkan dari orang
lain.Semoga bermanfaat.

wass,
teni

Assalamu'alaikum

Barusan saya baca hikmah yang insyaallah bermanfaat.

Seseorang menemukan kepompong seekor kupu-kupu. Suatu hari lubang kecil
muncul. Orang itu duduk dan  mengamati dalam beberapa jam ketika
kupu-kupu itu berjuang memaksa dirinya melewati lubang kecil itu.
Kemudian kupu-kupu itu berhenti membuat kemajuan. Kelihatannya kupu-kupu
itu telah berusaha semampunya dan dia tidak bisa lebih jauh lagi.
Akhirnya orang tersebut memutuskan untuk membantunya, dia ambil sebuah
gunting dan memotong sisa kekangan dari kepompong itu. Kupu-kupu itu
keluar dengan mudahnya. Namun, kupu-kupu itu  mempunyai tubuh gembung
dan kecil serta sayap-sayapnya mengkerut. Orang tersebut terus
mengamatinya karena dia berharap bahwa, pada suatu saat, sayap-sayap itu

akan mekar dan melebar sehingga mampu menopang tubuh kupu-kupu itu, yang
mungkin akan berkembang. Namun semuanya tidak akan pernah terjadi.
Kenyataannya, kupu-kupu itu menghabiskan sisa hidupnya merangkak dengan
tubuh gembung dan sayap-sayap mengkerut. Kupu-kupu itu tidak pernah bisa
terbang.

Yang tidak dimengerti dari kebaikan orang tersebut adalah bahwa
kepompong yang menghambat dan perjuangan yang dibutuhkan kupu-kupu untuk
melewati lubang kecil adalah jalan Tuhan untuk memaksa cairan dari
kupu-kupu itu masuk ke dalam sayap-sayapnya sedemikian rupa sehingga dia
akan siap terbang begitu dia memperoleh kebebasan dari kepompong
tersebut. Kadang-kadang perjuangan adalah yang kita perlukan dalam hidup

kita. Jika Tuhan membiarkan kita hidup tanpa hambatan, itu mungkin
melumpuhkan kita. Kita mungkin tidak sekuat yang semestinya kita mampu.
Kita mungkin tidak pernah dapat terbang.

Saya mohon Kekuatan ... Dan Tuhan memberi saya kesulitan-kesulitan untuk
membuat saya kuat.

Saya memohon Kebijakan ... Dan Tuhan memberi saya persoalan untuk
diselesaikan.

Saya memohon Kemakmuran ... Dan Tuhan memberi saya Otak dan Tenaga untuk
bekerja.

Saya memohon Keteguhan hati ...Dan Tuhan memberi saya Bahaya untuk di
atasi.

Saya memohon Cinta ... Dan Tuhan memberi saya orang-orang bermasalah
untuk ditolong.

Saya memohon Kemurahan/Kebaikan hati ... Dan Tuhan memberi saya
kesempatan-kesempatan.

Saya tidak memperoleh yang saya inginkan, saya mendapatkan segala yang
saya butuhkan.



------------------------------------------------------------------------
---
Piksi-L merupakan mailing-list alumni asisten Piksi. Opini yang disampaikan di forum ini *sama sekali* tidak berkaitan dengan kelembagaan Piksi secara formal.

Berhenti: piksi-l-unsubscribe @ somewhere.in.the.world

------------------------------------------------------------------------
GET $100 IN COUPONS FOR TRYING GATOR!
Grab the Gator! Free software does all the typing for you!
Gator fills in forms and remembers passwords with NO TYPING at 
over 100,000 web sites!
http://click.egroups.com/1/341/2/_/48885/_/946136024


eGroups.com home: http://www.egroups.com/group/piksi-l
http://www.egroups.com - Simplifying group communications



 

Dihasilkan pada Thu Sep 22 18:41:19 2005 | menggunakan mhonarc 2.6.10