Tanggal Sebelumnya Tanggal Berikutnya Ulir Sebelumnya Ulir Berikutnya
Indeks - Tanggal Indeks - Ulir Diskusi
| From | Agus Salim <agussalim @ somewhere.in.the.world> |
| Date | Tue, 20 Jun 2000 14:47:12 +0700 |
[Agus Salim]Fudh, setahu saya fee broker di Indonesia rata-rata dibawah 0.5%, tapi wajarlah kalo kamu belinya dari Singapura fee akan lebih mahal.Lalu apakah kondisi pasar modal akan kembali pulih seperti pre-crisis dalam tiga tahun kedepan?Indeks sudah pernah melampaui indeks tertinggi pre crisis, terjadi dalam selang pertengahan tahun lalu hingga awal tahun ini, lalu pasar obligasi, saat ini pasar obligasi lebih baik daripada pasar sebelum krisis, baik dari segi kapitalisasi pasar, aktifitas pasar sekunder maupun harga. Lalu suku bunga?Suku bunga kita sekarang lebih rendah dibandingkan sebelum krisis.Jadi kalo kita sedang berbicara tentang pasar modal dan pasar uang Indonesia maka bisa dibilang Indonesia telah recovery. Tapi bila kita melongok sektor riil maka kita jauh dari recovery, apalagi kalo kita bicara tatanan sosial dan politik bangsa Indonesia. Recovery pasar modal dan uang sesungguhnya agak semu karena tidak berkorelasi langsung dengan sektor riil.Kembali ke permasalahan investasi kamu, maka kalo kamu memang berwawasan long term maka saham kita sepanjang blue chips bagus untuk dibeli, tapi kalo kamu mau pertimbangkan tidak ada salahnya menanti hingga pertengahan Juli dimana mestinya resiko Indonesia sebagai tempat investasi meningkat menjelang sidang umum. Ketika itu mestinya harga saham bisa lebih rendah dari sekarang. Tiga tahun lagi? saya kira peluang harga-harga saham lebih besar untuk naik deibandingkan turun.Salam,Gus LimMahfudh:thanks analysis-nya ...
sejak awal saya sudah 'berparadigma' long-term investment katakanlah 3 thn-an, tapi apakah dalam 3 thn saham di indo sudah mampu kembali mendekati pre crisis level, sehingga bisa mengharapkan margin yg besar ???
short -term sebenarnya sangat menarik bagiku, tapi kalau mau jujur 'semangat' didalamnya tidak jauh berbeda dengan judi ... sehingga saya ragu ...ada yg mau ngasih pendapat enggak ???
wassalam
FYI. di singapore sini sebenarnya ada online yg sangat populer www.poems.com.sg, punya akses ke JSX juga melalui brokernya di Indo www.phillindo.co.id , fee sekitar 0.9-1%, nggak beda dg service serupa di Indo ? Jadi cuma buka account disini saya bisa trading indonesian stock
Agus Salim <agussalim @ somewhere.in.the.world> wrote:
Salam,
Hari ini Indeks turun. Dibandingkan awal tahun indeks turun jauh. Tapi bila dibandingkan pada saat kita mengalami krisis tentu indeks sekarang lebih baik. Jadi kalo ditanya kapan pasar modal kita membaik, sebenarnya telah membaik, terutama awal tahun ini dimana semua nampak cerah, dan para pelaku pasar dan investor menatap tahun ini dengan optimisme tinggi. Tetapi setelah kuartal pertama berlalu, semua berbalik. Semua pesimis. Inflasi naik, Pertumbuhan ekonomi dibawah prediksi, suku bunga naik, rupiah melemah. Lalu apa kesimpulannya? Sebagian besar melihat bahwa pasar saham akan melemah tahun ini?Apa benar akan demikian? Boleh jadi salah karena tidak ada yang menyangka tahun lalu sejak tengah tahun indeks membaik. Jadi kalo kamu investor jangka panjang maka saya pikir belum saatnya untuk masuk, tapi kalo kamu investor jangka pendek, maka kondisi pasar yang sangat volatile seperti sekaranmg adalah saat untuk mencoba menangguk untung yang besar dengan resiko yang tidak kecil pula tentunya. Jadi kembalikan semua ke paradigma investasimu saja Fudh.
Salam,
Gus Lim
Nb. Fudh aku masih di Jakarta, tapi istriku di Bandung
-----Original Message-----
From: Mahfudh Junaryanto [mailto:junaryanto @ somewhere.in.the.world]
Sent: Tuesday, 20 June 2000 10:28
To: piksi-l @ somewhere.in.the.world
Subject: Re: [PIKSI-L] share
arizal @ somewhere.in.the.world wrote:
FYI
Broker online trading (belum online 100% semua) :
1. Makindo www.makindo-ct.com
2. Sinarmas www.sinarmas.co.id
3. JSXOnline www.jsxonline.com
4. Trimegah (ASAP) www.trimegah.com
Menurut firasat dan analisis, juli akan turun seiring dengan SU.
Kalo cuma mau main one-day trading sich lain perkara.
Gus Lim, gimana kabar Bandung ?
Wassalam
RE
thanks info-nya ...
lho Gus, kamu sekarang di Bandung tho ?
Do You Yahoo!?
Send instant messages with Yahoo! Messenger.
Piksi-L merupakan mailing-list alumni asisten Piksi. Opini yang disampaikan di forum ini *sama sekali* tidak berkaitan dengan kelembagaan Piksi secara formal.
Berhenti: piksi-l-unsubscribe @ somewhere.in.the.world
Piksi-L merupakan mailing-list alumni asisten Piksi. Opini yang disampaikan di forum ini *sama sekali* tidak berkaitan dengan kelembagaan Piksi secara formal.
Berhenti: piksi-l-unsubscribe @ somewhere.in.the.world
Do You Yahoo!?
Send instant messages with Yahoo! Messenger.
Piksi-L merupakan mailing-list alumni asisten Piksi. Opini yang disampaikan di forum ini *sama sekali* tidak berkaitan dengan kelembagaan Piksi secara formal.
Berhenti: piksi-l-unsubscribe @ somewhere.in.the.world
Dihasilkan pada Thu Sep 22 18:41:29 2005 | menggunakan mhonarc 2.6.10